Sabtu, 31 Oktober 2015

Game Super Klasik Tetris untuk Android


Siapa yang tidak pernah mendengar atau membaca " Tetris ". Saya yakin, semua pengunjung blog ini sudah sangat familiar dengan satu kata tersebut. Namun, Biasanya kita melihat game tersebut hanya terdapat di dalam Playstation, dan Nintendo. Tetapi sobat, dapat menemui game ini di sebuah smartphone loh yaitu android ! Ohiya, saya sekarang akan menjelaskan secara umum game tetris ini.

Tetris adalah sebuah game Teka-Teki atau puzzle. Asal muasal puzzle berasal dari awalan Numerik Yunani tetra yang mempunyai arti Bangun dengan empat bagian. Game jenis ini sudah ada sejak tahun 80an loh sobat! ( tua bener ) :v.

Game seperti ini sudah terdapat hampir pada setiap konsol permainan video game seperti yang telah saya beritahukan di atas. Nah, bagi para gamers yang rindu dengan game-game masa lampau, bisa bernolstalgia lagi nih mengingat ingat masa lalu yang cukup menyenangkan. Ketika game tetris baru baru muncul, game ini pernah dinobatkan sebagai game paling populer sepanjang masa loh! wew!!

Image By Google

Game Tetris hanya dapat sobat mainkan dengan menggunakan handphone yang touchscreen atau layar sentuh. Hebatnya di dalam game ini adalah sebelum kita mulai berkompetisi, kita dapat memutar lagu-lagu yang telah disediakan oleh tetris. Mungkin saya tidak bisa menjelaskan secara detail, tenang sobat dapat download game ini secara gratis di Google Playstore link di bawah ini

Download Tetris ( Android ) Google PlayStore

Dari segi gameplay masih sama seperti Tetris masa lampau yaitu permainannya ceritanya itu jatuhnya beberapa balok dan kita bertujuan untuk memanipulasi Balok balok, kita dapat memutarnya, memiringkannya sesuai dengan kemauan kita, namun ingat jangan sampai baloknya tertumpuk menjadi tinggi. Karena, kita mempunyai misi untuk membuat Tumpukan balok menghilang.

Image By Google


Kita harus bisa membuat sebuah garis horizontal yang tanpa celah, ketika sudah terbentuk, maka tumpukan akan hilang sehingga balok balok yang berada diatasnya akan jatuh. Semakin lama kecepatan dari turunnya Tetromino akan lebih cepat. Game ini akan berakhir jika tumpukan balok sudah tidak dapat masuk karena terhalang.

Gilang Ramdhani

Seorang Anak laki-laki yang ingin sukses melalui sebuah Teknologi

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright @ 2013 Gronoid.